Gorontalo, 11 Februari 2024 – Universitas Gorontalo (UG) bekerja sama dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gorontalo menggelar kuliah ba’da subuh bersama sebagai bagian dari upaya untuk memperkuat kebangsaan dan spiritualitas di kalangan Universitas dan masyarakat Gorontalo.

Kuliah ba’da subuh ini dihadiri oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Duluwo Limo Lo Pohalaa Prof Dr. H. Rustam Hs. Akili SE, SH, MH, Ketua Dewan Pengurus Yayasan Dr. Moh Rolli Paramata, SE, MM, Rektor Universitas Gorontalo, Dr. Sofyan Abdullah SP, MP, Wakil Rektor 1 Prof Dr. Hj. Meimoon, Ibrahim, SE, MM, Wakil Rektor II Dr. Onong Yunus, SE, Ak, MM, Dosen, Kariawan dan  mahasiswa Universitas Gorontalo

Acara ini dilaksanakankan di Masjid Al-Ma’arif Universitas Gorontalo pada hari Minggu, 11 Februari 2024, dimulai pukul 05.30 WITA. Di hadapan para mahasiswa, dosen, dan tokoh masyarakat, kuliah subuh tersebut diisi dengan ceramah agama dan diskusi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran spiritual serta nilai-nilai kebangsaan di tengah-tengah tantangan zaman. Ceramah agama di sampaikan oleh Ustad Ruslan Demanto, S.Th.I

Rektor Universitas Gorontalo, Dr. Sofyan Abdullah, SP, MP, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah penting dalam memperkuat ikatan antara perguruan tinggi dan lembaga keagamaan dalam mendidik generasi muda.

“Kami percaya bahwa pendidikan tidak hanya mencakup aspek intelektual, tetapi juga spiritual. Melalui kuliah ba’da subuh bersama ini, kami berharap dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan di lingkungan perguruan tinggi dan Masyarakat luas,” ungkap Dr. Sofyan Abdullah, SP, MP.

Acara kuliah ba’da subuh bersama ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam memperkuat sinergi antara perguruan tinggi dan lembaga keagamaan untuk menciptakan generasi muda yang tangguh, berdaya saing, serta memiliki integritas dan kepedulian terhadap bangsa dan negara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

www.unigo.ac.id